Suara Wakil Rakyat – Jakarta, Trafford kembali menjadi pusat perhatian Premier League ketika Manchester United menjamu West Ham United pada Jumat dini hari, 5 Desember 2025 pukul 03.00 WIB.
Kedua tim datang dengan kondisi yang berbeda. United mulai menemukan pijakan yang stabil, sementara West Ham menghadapi tekanan besar karena berada di dasar klasemen.
United berusaha mempertahankan momentum positif setelah bangkit di markas Crystal Palace akhir pekan lalu. Pada laga tersebut, Setan Merah sempat tertinggal sebelum membalikkan keadaan lewat dua situasi bola mati yang dieksekusi matang. Kemenangan ini menjadi langkah penting bagi Ruben Amorim untuk meredakan kritik atas performa inkonsisten di awal musim.
United kini merapat ke zona Eropa dan hanya terpaut beberapa poin dari tiga besar. Meski demikian, bayang-bayang statistik buruk pada bulan Desember tidak dapat diabaikan. Dalam tiga laga Premier League terakhir yang dimainkan pada periode ini, United selalu kalah, bahkan tanpa mencetak satu gol pun.
Prediksi Suara Wakil Rakyat MU Menang 3 -1(SWR/01)







