Suara Wakil Rakyat – Doha, Timnas U17 Indonesia tak bisa menuai tiga poin di laga perdana Piala Dunia U17 2025 usai takluk dari Timnas Zambia U17 dengan skor 1-3. Timnas U17 Indonesia membuka kiprah di Grup H Piala Dunia U17 2025 dengan menghadapi Zambia. Duel Timnas U17 Indonesia vs Zambia bergulir di Lapangan 7 Aspire Zone, Al Rayyan, Qatar, Selasa (4/11/2025), pukul 22.45 WIB. Indonesia dipaksa menyerah dari Zambia dengan skor 1-3. Garuda Asia sempat mencetak gol lebih dulu melalui Zahaby Gholy di menit ke-12. Namun, Zambia membalasnya lewat brace Abel Nyirongo (35′, 37′) dan Lukonde Mwale (41′).
Kekalahan ini menjadi kado pahit bagi pelatih Timnas U17 Indonesia, Nova Arianto, yang merayakan ulang tahunnya tepat di hari ini. Jalannya pertandingan Laga Indonesia vs Zambia langsung berjalan dengan tempo tinggi. Zambia sempat mengejutkan Indonesia dengan gol saat duel belum genap satu menit via sepakan jarak dekat Mapalo Simute. Namun, gol tersebut akhirnya dibatalkan setelah wasit menilai terjadi offside terlebih dulu. Setelahnya, kedua tim menampilkan aksi jual beli serangan yang membuat laga semakin menarik. Indonesia mendapatkan kesempatan dari tembakan Lucas Lee di menit keempat. Dia menempatkan bola ke pojok kanan gawang namun masih bisa ditepis oleh kiper Christo Chitambala. Zahaby Gholy Bawa Garuda Unggul Indonesia akhirnya mampu mencetak gol lebih dulu di menit ke-12. Zahaby Gholy menjadi pencetak gol pertama bagi Garuda Asia di ajang ini. Fadly Alberto bergerak di sisi kanan penyerangan kemudian memberikan bola ke Evandra Florasta. Dengan kepercayaan diri tinggi, Evandra menusuk ke kotak penalti dan melepaskan umpan tarik.
Semoga pada pertandingan berikutnya Tim Merah Putih memetik kemenangan (SWR/01)







